Melemahnya Real Madrid Setelah Kehilangan Cristiano Ronaldo

Melemahnya Real Madrid Setelah Kehilangan Cristiano Ronaldo

Real Madrid mengambil sebuah keputusan besar dan berani dengan melepaskan salah satu pemain bintangnya, Cristiano Ronaldo pada musim panas lalu. Los Blancos memutuskan untuk menjualnya ke Juventus dengan nilai jual sebesar 100 Juta Euro.

Keputusan untuk mejual Ronaldo merupakan sebuah hal yang sangat buruk untuk Real Madrid. Dengan keputusan tersebut membuat Los Blancos sempat puasa kemenangan pada 27 Sept sampai 20 Okt 2018.

Dalam lima laga terakhir, Real Madrid telah mengalami 4 kali kekalahan dan sekali ditahan imbang. Bahkan dengan kekalahan-kekalahan yang sudah didapati, Los Blancos memecat pelatihnya, Julen Lopetegui dan diganti dengan Santiago Solari.

Dari 19 laga dalam ajang La Liga musim ini, gawang Real Madrid yang dikawal oleh Thibaut Courtois pernah mengalami kebobolan sebanyak 24 gol. Dengan perolehan dan statistik tersebut, Solari mengatakan bahwa Los Blancos sangatlah lemah pada babak pertama.

Dari situs resmi Real Madrid, Solari mengatakan, “Performa yang sangat lemah, khususnya untuk babak pertama”.

Dilaga terakhir, Real Madrid harus mengalami kekalahan saat menjalankan laga kontra Leganes dengan skor akhir 0 -1 di Estadio Municipal de Butarque pada leg kedua babak 16 besar ajang Copa del Rey. Untungnya Real Madrid masih sempat bisa lolos setelah unggul dengan skor agregat 1 – 3.

Kekalahan dari Leganes tersebut terjadi saat Solari memainkan banyak pemain untuk pelapis seperti Isco, Lucas Vazquez, Alvaro Odriozola, Keylor Navas hingga Vinicius Junior.