Penantian Panjang Berbuah Manis, Cyberpunk 2077

Penantian Panjang Berbuah Manis, Cyberpunk 2077

Setelah delapan tahun penantian panjang, akhirnya developer CDPR (CD Projekt Red) akhirnya merilis game yang ditunggu – tunggu oleh penggemar setia yaitu Cyberpunk 2077. Game ini merupakan sebuah maha karya dari CDPR. Permainan ini dapat dimainkan di PC, Playstation 4 dan Xbox One. Tetapi sangat disayangkan karena bugs yang terjadi akhirnya game Cyberpunk akan ditarik dari peredaran untuk Playstation dan developer siap melakukan refund kepada penggemar yang sudah membeli game tersebut. Hal ini tidak menjadi masalah besar karena Cyberpunk 2077 tetap memiliki banyak penggemar setia.

Game ini dikembangkan berdasarkan permainan yang diharapkan dapat membuat player masuk ke dalam game tersebut dan berpetualang di dunia futuristik cyberpunk dengan berbagai macam konflik dan solusi untuk menyelesaikannya.

Ketika masuk ke permainan, player dapat memilih gender si karakter V. Vincent untuk karakter laki-laki, dan Valerie untuk karakter perempuan. Bahkan player dapat memilih orientasi seksual karakter tersebut sedari awal. Ada 3 pilihan jalan yang bisa dipilih oleh player, yaitu sebagai Nomad (tuna wisma yang tinggal di bagian luar Night City), Street Kid (mercenary atau orang yang di bayar untuk melakukan apapun) lalu yang terakhir adalah Corpo (mantan agen yang terlibat masalah). Ketiga jalan hidup ini akan menentukan karakteristik V dan quest apa saja yang akan dijalani.

Lalu setelah membuat karakter sesuai dengan imajinasi misalnya menjadi mercenary, player akan memerankan seseorang bernama V yang menjalani hidup sebagai mercenary atau orang bayaran. V akan melakukan apapun untuk mendapatkan uang. V akan menjelajahi Night City serta membuat perjanjian dengan para Fixer untuk mendapatkan Eurodollar (mata uang cyberpunk2077). Eurodollar ini berfungsi untuk menaikan level karakter dan juga mengembangkan Cyberware dan atribut lainnya.

Hal Menarik dan Keren di Game ini!

  • Grafis yang Memukau

    Cyberpunk 2077 menyajikan grafis yang sangat memukau dan mirip dengan dunia nyata yang membuat pemain seakan – akan masuk ke dalam dunia tersebut. Bahkan efek bayangan dan cahaya diperhatikan sangat detil sehingga membuat grafis dari game ini terlihat sangat nyata.

  • Kustomisasi yang Detil

    Sistem kustomisasi karakter di Cyberpunk 2077 sangatlah detil. Pemain dapat memilih karakter sesuai dengan imajinasi dari player tersebut. Hal kecil hingga hal detil disajikan oleh Cyberpunk 2077 agar pemainnya dapat membuat karakter sedetail mungkin sesuai dengan yang diharapkan masing – masing pemain. Hal ini membuat Cyberpunk 2077 membentuk banyak pilihan karakter yang ada.

  • Memiliki banyak Ending

    Dari setiap life path yang dipilih di awal, Cyberpunk menyiapkan akhir cerita yang berbeda – beda untuk setiap jalan karakter yang dipilih. Maka dari itu, untuk menamatkan game ini tidak mungkin hanya sekali saja karena player pasti ingin mencoba setiap life path yang ada dan mendapatkan ending dari setiap karakter yang dipilih.

Bugs Cyberpunk 2077

Sudah menjadi rahasia umum jika mengetahui cyberpunk 2077 ini masih memiliki banyak bugs dan glitch. Bahkan beberapa glitch terlihat menjadi lucu. Beberapa bugs yang terjadi misalnya, informasi item yang terus melekat di layar dan tidak mau hilang sangat menghalangi pemandangan pada full screen game tersebut. Tapi hal ini tidak menjadi alasan para gamers untuk berhenti memainkannya. Pihak developer terus menerus melakukan patch dari versi yang satu ke versi lainnya.  Segudang fitur pengembangan karakter dan penyelesaian quest di Cyberpunk 2077 menjadi alasan para gamers pecinta RPG masih memainkan game ini. Semua desain dan tema permainan ini layak di apresiasi karena telah menyajikan game RPG yang sangat nyata dan berbeda dengan game RPG lain pada umumnya.

Jika bertanya apakah Cyberpunk 2077 ini pantas dibeli dan dimainkan? Jawabannya adalah iya karena disamping bugs yang ada, game ini sudah memberikan sebuah konsep yang sangat menarik dan tidak membosankan. Para gamers yang mereview game Cyberpunk 2077 ini sangat puas dengan hasil pengembangan dari developer CDPR ini. Para developer pun terus mengembangkan game ini dan memperbaiki bugs yang ada sehingga kerja developer yang sangat bertanggung jawab seperti ini patut di apresiasi dan di tunggu untuk menyajikan Cyberpunk 2077 versi yang semakin sempurna.

G2 ESport Berhasil Tumbangkan Liquid 3 – 0

Mid Season Invitational 2019 yang merupakan turnamen terbesar dunia untuk game League of Legends telah resmi berakhir. Tahun ini terjadi hal yang sangat mengejutkan, pasalnya juara musim ini adalah tim baru, yakni G2 Esport dari Eropa.

Kemenangan ini sangatlah mengejutkan, pasalnya lawan yang mereka hadapi adalah tim Liquid yang merupakan tim yang difavoritkan oleh banyak orang untuk keluar sebagai juara. Bahkan Liquid harus bertekuk lutut dengan skor 3 – 0 pada kompetisi musim ini. Dua tim kuat lainnya, Invictus Gaming serta SK telecom T1 justru gugur terlebih dahulu pada babak semifinal.

Seperti yang kita ketahui, Invictus Gaming merupakan juara bertahan World Championship 2018. Mereka juga merupakan tim perwakilan dari China, selain menjadi juara World Championship 2018, mereka juga berhasil menjuarai LPL Spring 20129, sedangkan untuk SK Telecom T1 merupakan wakil dari Korea Selatan sebanyak tiga kali, yakni pada tahun 2015 – 2017. Menurut banyak orang, ketiga tim ini adalah tim terkuat, namun secara mengejutkan, mereka justru kalah pada musim ini.

G2 Esport yang berhasil menjuarai turnamen tersebut berhak membawa pulang hadiah yang cukup besar, yakni 400.000 USD atau sekitar 5,7 miliar Rupiah.

Namun perjalanan G2 Esport masih sangat panjang. Mereka masih harus mengikuti kompetisi LEC Summer 2019 untuk melaju ke World Championship 2019. Kira-kira siapa ya yang akan keluar sebagai pemenang di tahun ini ?

Pahami Role Yang Ada Dalam Game Dota 2

Dalam bermain game DOTA 2 terdapat 3 role yang bisa kalian pilih, role pertama adalah carry, role kedua adalah support, dan role ketiga adalah tanker.

Meski role ini sudah menjadi hal yang umum diketahui, namun masih banyak pemain pemula yang belum paham akan role tersebut.

Padahal jika didalam team tidak ada salah satu role diatas, maka komposisi team akan menjadi berantakan dan berpengaruh pada presentasi kemenangan tim.

Untuk itu kita akan membahas tentang ketiga role tersebut secara mendalam.

1. Carry

Role carry memegang peranan yang sangat krusial didalam tim. Pasalnya role carry merupakan role yang memberikan kerusakan paling besar di dalam tim. Sayangnya untuk menjadi seorang carry tidaklah mudah, biasanya seorang carry akan diincar habis-habisan oleh tim lawan agar proses farmingnya terganggu. Namun jika seorang carry dapat mencari celah untuk farming dan membeli item core, maka kemenangan sudah dipastikan ada dalam genggaman tangan.

2. Support

Berbeda dengan carry yang memfokuskan diri dalam farming dan membunuh hero lawan, tugas seorang support adalah untuk menjaga carry dalam melakukan proses farming. Seorang support diwajibkan membeli item yang dapat menopang kekuatan tim.

3. Tanker

Tanker adalah hero garis depan yang berfungsi untuk menahan pergerakan lawan di jalur depan dan melindungi carry dalam memberikan serangan ke hero lawan. Tanker biasanya dibekali HP yang besar serta skill inisiasi yang baik. Hero tanker yang paling digemari adalah Clockwerk, Tidehunter, Centaur.