Chelsea langsung menunjukkan kualitasnya saat menjalani laga perdana Premier League musim 2018-2019 dengan bertandang ke markas Huddersfield Town. Tampil di kandang lawan, The Blues sukses meraih kemenangan meyakinkan dengan membungkam tuan rumah dengan skor telak 3-0.
Bermain di The John Smith’s Stadium, manajer anyar Chelsea, Maurizio Sarri langsung memainkan dua rekrutan anyar timnya pada bursa transfer musim panas ini yakni gelandang Jorginho serta penjaga gawang Kepa Arrizabalaga sebagai starter. Beberapa pemain kunci Chelsea baru dimasukkan di paruh kedua seperti Eden Hazard yang hanya dimainkan dalam waktu 15 menit terakhir.
Sempat melewatkan beberapa peluang emas di awal-awal pertandingan, Chelsea akhirnya mampu unggul setelah gelandang mereka, N’Golo Kante sukses memaksimalkan umpan silang yang dilepaskan oleh Willian di menit ke-34. Usai gol tersebut, kedua tim semakin bernafsu untuk mencari gol lainnya.
Nasib sial dialami oleh tuan rumah setelah pada menit ke-45 dihukum tendangan penalti. Wasit tanpa ragu menunjuk titik putih setelah terjadi pelanggaran terhadap Marcos Alonso di kotak terlarang. Jorginho yang dipercaya menjadi eksekutor sukses menjalankan tugasnya dengan sangat baik. Keunggulan dua gol The Blues itu akhirnya bertahan hingga turun minum.
The Blues akhirnya mengunci kemenangan dengan skor 3-0 setelah pada menit ke-80 Pedro sukses menuntaskan penetrasi yang dilakukan oleh Eden Hazard di lini belakang Huddersfield. Gol pemain asal Spanyol itu menjadi yang terakhir di pertandingan ini. Kemenangan dengan skor 3-0 ini membawa Chelsea memuncaki klasemen sementara Premier League dengan perolehan tiga poin.